MENGGUNAKAN RUMUS VLOOKUP PADA SHEET YANG BERBEDA DI MICROSOFT OFFICE EXCEL 2007

Haaiiiiiiiyyyyy..... Teman-teman jumpa lagi dengan saya.

Kemaren kita sudah belajar tentang bagaimana caranya MENGGUNAKAN RUMUS VLOOKUP PADA SHEET YANG SAMA. Nah, kali ini kita akan belajar tentang bagaimana cara MENGGUNAKAN RUMUS VLOOKUP PADA SHEET YANG BERBEDA.

Sebenarnya untuk penggunaan fungsi rumus ini tidak berbeda jauh dengan fungsi rumus yang sebelumnya hanya saja pada bagian depan table_array itu ada tambahan asal sheet tabel referensi, pada rumus dibawah ini saya mencontohkan sheet yang digunakan adalah Sheet1, sheet itu bisa dirubah sesaui keadaan dimana tabel referensi berada.

Bentuk rumusnya :
=VLOOKUP(lookup_value,Sheet1!table_array,col_index_num,range_lookup)

Untuk table_array itu bisa diisi dengan alamat Cell atau menggunakan Define Name
CONTOH MENGGUNAKAN ALAMAT CELL

Tabel referensi yang berada di sheet1.

Keterangan :
=VLOOKUP(A3;Sheet1!A4:C7;2)
Untuk mencari data JENIS MOTOR berdasarkan KODE.
VLOOKUP
:
Rumus yang digunakan untuk tabel referensi Vertikal
Cell A3
:
lookup_values (KODE) data yang ingin dicari pada tabel CONTOH PENGGUNAAN VLOOKUP.
Cell Sheet1!A4:C7
:
Sheet!Table_array (tabel data referensi yang ada di Sheet1)
Angka 2
:
col_index_num / menunjuk letak kolom dimana data berasal. Dengan kata lain, karena data JENIS MOTOR pada TABEL REFERENSI terdapat dikolom kedua maka, col_index_num ditulis angka 2.

CONTOH MENGGUNAKAN DEFINE NAME
Caranya :
1. Blok tabel referensi yang ingin diberi Nama
2. Klik menu Formula pilih define name.

3. Pada kolom Name Beri nama yang diinginkan, saya menggunakan nama REFERENSI, bila sudah klik OK.

4. Pada rumus VLOOKUP dibagian table_array masukkan nama tabel referensi tadi yaitu REFERENSI.

Keterangan :
=VLOOKUP(A3;REFERENSI;2)
Untuk mencari data JENIS MOTOR berdasarkan KODE.
VLOOKUP
:
Rumus yang digunakan untuk tabel referensi Vertikal
Cell A3
:
lookup_values (KODE) data yang ingin dicari pada tabel CONTOH PENGGUNAAN VLOOKUP.
Cell REFERENSI
:
Sheet!Table_array (tabel data referensi yang sudah diberi nama (define name) )
Angka 2
:
col_index_num / menunjuk letak kolom dimana data berasal. Dengan kata lain, karena data JENIS MOTOR pada TABEL REFERENSI terdapat dikolom kedua maka, col_index_num ditulis angka 2.

Nah itu tadi sedikit pelajaran kita tentang MENGGUNAKAN RUMUS VLOOKUP PADA SHEET YANG BERBEDA DI MICROSOFT OFFICE EXCEL 2007, baik itu menggunakan alamat cell atau menggunakan define name terserah teman-teman mau menggunakan yang mana yang dianggap teman-teman mudah.

Semoga dengan pelajaran yang sedikit ini bisa membantu teman-teman semua.

Terima kasih atas kunjungannya dan jangan bosan untuk selalu mengunjungi blog saya, kalau ada yang kurang jelas silakan ditanyakan pada kolom komentar.


===>>> GOOD LUCK <<<===

Posting Komentar

 
Top